Guru Muhiga Raih Juara I Cipta Cerpen Tingkat Nasional

GAMPING – Sabtu (20/11/2021), Guru SMP Muhammadiyah 1 Gamping, Angga Trio Sanjaya, M.Pd., berhasil menjadi juara 1 lomba Cipta Cerpen Nasional dalam acara Bulan Bahasa 2021 yang diselenggarakan oleh Universitas Gadjah Mada (UGM). Lomba tersebut mengangkat tema “Penjarakan Batas: Enggan Terpenjara, Kembali Menyala” sebagai respon dari mangkraknya berbagai kegiatan produktif dan prograsif akibat pandemi di Indonesia. Dalam kesempatan tersebut, Angga T Sanjaya berhasil menyisihkan ratusan peserta lainnya kategori umum dari berbagai daerah, sekaligus menyempurnakan prestasi sebelumnya sebagai juara Terbaik IV dalam lomba yang sama tahun 2018.

 

“Tahun ini saya berhasil mendapatkan juara pertama setelah tiga tahun sebelumya belum berhasil meraih puncak juara. Tentu saja saya bersyukur dan bangga dapat terus berprestasi. Semoga hal ini dapat bermanfaat untuk banyak pihak,” ujarnya.

 

Berkaitan dengan karya juara, pria kelahiran Gunungkidul tersebut menjelaskan bahwa karya cerpen yang diciptakannya mengangkat isu kekerasan terhadap perempuan di daerah konflik yang selama ini selalu luput dari jangkauan pemberitaan.

 

“Cerpen saya berjudul ‘Banaspati di Kampung Kuid’ yang berhasil meraih juara 1 mengkonstruksi isu kekerasan gender di Desa Kuid yang merupakan basis dari daerah konflik Indonesia Timur. Secara spesifik, isu tersebut jadi representasi dari peristiwa perempuan Nduga, suku asli di pegunungan tinggi wilayah Mapemduma, Irian Jaya yang menjadi korban pemerkosaan oleh sejumlah oknum pasukan negara sekitar tahun 1976-an,” terangnya.

 

Keberhasilan ini mejadi motivasi untuk mempertahankan juara yang diraih. Menurutnya, hanya dengan menjaga nyala dalam berkompetisi, manusia akan trjaga untuk meningkatkan kualifikasi diri dengan jalan berprestasi.

 

“Saya memiliki target juara minimal satu kejuaraan dalam setiap tahunnya. Dengan demikian saya dapat memproyeksi diri untuk meningkatkan kualitas sehingga saya dapat bermanfaat untuk lingkungan dan lembaga di manapun saya berada dan bekerja,” pungkasnya.

 

Terkait prestasi yang diraih, Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 1 Gamping, Watini, S.Pd.Si., menyatakan dukungan terhadap warga sekolah yang memiliki motivasi dan prestasi. Setiap prestasi yang diraih tidak pernah sia-sia.

 

“Sangat penting mengembangkan diri bagi seorang pendidik, dengan demikian, harapan saya, pendidikan khususnya di SMP Muhammadiyah 1 Gamping kian berkualitas.” (ang.)